Halaman

Jumat, 30 November 2018

Jumat Bersih, Anggota Koramil 0804/09 Sukomoro Karya Bhakti Bersama Masyarakat Pojoksari


Magetan - Koramil 0804/09 Sukomoro Dalam rangka menciptakan lingkungan yang sehat, anggota Babinsa melaksanakan kegiatan Jumat Bersih  di Desa Pojoksari KecamatanSukomoro , Kabupaten Magetan, Jumat (39/11/2018).

Babinsa Pojoksari Serda Saptono kegiatan yang melibatkan lingkungan warga masyarakat setempat dengan sasaran pembuatan selokan kanan kiri jalan desa sepanjang 300 meter guna kelancaran aliran air yang tergenang karena saluran air yang belum memadai bisa merusak jalan sebagai sarana penting dalam aktifitas rutin masyarakat,di harapkan dengan kegiatan jumat bersih masyarakat lebih sadar akan pentingnya keberadaan saluran air.

Di tempat yang sama  kesempatan itu, Batituud Koramil 0804/09 Sukomoro, Pelda Heri Mulyanto mengajak seluruh anggotanya dan masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan, agar selalu kelihatan bersih, sehat dan nyaman untuk ditinggali. ”Kebersihan adalah sebagian dari Iman, maka dari itu kita harus selalu menjaga kebersihan untuk mempertebal keimanan kita kepada Allah SWT” tuturnya


Untuk memastikan pekerjaan Jumat bersih dilaksanakan sesuai sasaran,Pelda Heri Mulyanto melakukan pengecekan langsung disasaran, tidak hanya itu saja, Pelda Heri Mulyanto juga ikut turun tangan membantu pembuatan selokan air.

“Kami selaku aparat komando kewilayahan harus turun tangan langsung membantu kegiatan pembuatan saluran air dilingkunga masyarakat ini, menormalkan aliran air agar saat musim hujan tiba, saluran air/selokan tersebut bisa berfungsi secara maksimal, air hujan bisa langsung ke sungai, sehingga tidak terjadi genangan air sebagai tempat berkembangbiaknya nyamuk,” ungkap Babinsa Pojoksari.

Danramil 0804/09 Sukomoro, Kapten Inf Efendi Santoso mengaku sangat mendukung dengan diadakan Jumat bersih,sesuai instruksi dari Komandan Kodim untuk menyelenggarakan Jumat Bersih. “Hal ini penting dilakukan untuk menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat, selain itu juga mengedukasi masyarakat tentang pentingnya pola hidup bersih dengan lingkugan yang sehat,” ujar Danramil.

Sementara Kepala Desa Pojoksari, Bapak Edi Mulyono mengaku sangat senang dengan diadakannya Jumat bersih, karena selama ini jarang sekali warga melaksanakan kerja bhakti. “Kami sangat senang sekali dengan adanya jumat bersih, karena ini merupakan keinginan kami sejak lama semoga kedepan semakin meningkat, kami berharap kegiatan semacam ini terus dilaksanakan secara rutin, agar masyarakat semakin terbiasa. (BY R.09)

Kamis, 29 November 2018

Rapat Koordinasi Pengawasan Terhapan Pemilu 2019 Di Kec Sukomoro


Magetan – Kamis, 29 Nopenber 2018 telah dilaksanakan kegiatan rapat koordinasi pengawasan Pemilu  Partisipatif Kec. Sukomoro pada Pemilu 2019 bertempat di sekretariat  Panwaslu Kec. Sukomoro Kab. Magetan.

 Kegiatan rakor dipimpin oleh Ketua Panwaslu Kec. Sukomoro Sdr. Supriyadi dan dihadiri oleh 19 orang, hadir dalam kegiatan tersebut, Jajaran Forkopimka Kec. Sukomoro, Ketua Panwaslu Kec. Sukomoro Sdr. Supriyadi dan anggota, Ketua PPK Kec. Sukomoro Sdr. Edi Sugiarto dan anggota, Kepala sekretariat Panwaslu Kec. Sukomoro Sdr. Kuntjaranata dan perwakilan Pengawas Pemilu Desa se-Kec. Sukomoro.

Ketua Panwaslu Kec. Sukomoro Supriyadi sekaligus dalam paparannya terkait ketentuan kegiatan kampanye dan Alat Peraga Kampanye, kegiatan ini dilaksanakan sesuai jnstruksi Bawaslu pusat agar melaksanakan rakor dengan batas akhir bulan ini. Mudah - mudahan dengan pertemuan ini pelaksanaan Pemilu di wilayah Kec. Sukomoro dapat berjalan dengan aman.  Tujuan rapat kali ini adalah untuk menyamakan paham terkait pergelaran Pemilu 2019 antara penyelenggara Pemilu dengan pihak keamanan.

Sementara itu Camat Sukomoro Irianto, ST, MM - Pada kesempatan i ni kami berikan masukan terkait pengawasan, dalam pelaksanaan kampanye kali ini belum nampak kegiatannya baik Capres maupun Cawapres. Terkait pemasangan alat peraga kampanye (APK) banyak di jalan protokol banyak dipasang , saya berharap kepada Panwascam sama - sama kita patroli apabila ada APK yang roboh. Kami berharap Panwascam agar selalu koordinasi dengan Bawaslu Kabupaten. “Terkaid dengan  masih banyak ditemukannya alat peraga kampanye  yang dipasang melintang jalan, dipaku di pohon dan lain - lain dan kami mohon bisa ditertibkan” tegasnya.

Danramil Sukomoro Kapten Inf Efendi Santoso menambahkan  TNI tetap  netral dan  dalam UU Pemilu th 2017 dinyatakan bahwa TNI  tidak boleh menguntungkan atau merugikan salah satu Paslon Maka dalam hal ini TNI khususnys koramil 0804/09 Sukomoro akan menjaga Netralitas serta akan membantu Pemda Dan Polri dalam menjaga keamanan dan menyukseskan pemilu 2019. “ungkapnya” (R.09)

Danramil 0804/09 Sebagai Nara Sumber Dalam Pembinaan Kesadaran Berbangsa Dan Bernegara


Magetan, Kamis  29 November 2018  bertempat di pendopo Kecamatan Sukomoro Kabupaten Magetan di laksanakan Kegiatan Pembinaan Kesadaran berbangsa dan Bernegara Kepada ibu-ibu pengurus PKK Kec. Sukomoro.

Kegiatan tersebut dihadiri Camat Sukomoro Bpk Ir Irianto ST MM. Danramil 0804/09 Sukomoro Kapten Inf Efendi Santoso.Kapolsek Sukomoro Akp  Jumiran. Serta perwakilan Ibu Ibu PKK perwakilan tiap tiap desa 3 orang dengan jumlah peserta  sekitar 35 orang.

Kegiatan diawali dengan pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya di lanjutkan pemberian Materi oleh Danramil 0804/09 Sukomoro Kapten Inf Efendi Santoso.

Komandan Koramil 0804/09 Sukomoro Kapten Inf Efendi Santoso dalam sambutanya diawali dengan ajakan  meningkatkan rasa puji syukur alhamdulilah  kepada Allah SWT  atas kesempatan kesehatan yang di berikan kepada kita sehingga pada pagi ini bisa mengikuti kegiatan pembinaan kesadaran berbangsa dan bernegara, lebih lanjut Danramil  menyampaikan tentang materi Bela Negara sesuai dgn UUD 1945 pasal 1 bahwa setiap warga negara berhak dan wajib serta dalam upaya bela negara. Tanpa terkecuali ibu-ibu Pengurus PKK.

Danramil Sukomoro juga menjelaskan agar ibu2 Pkk paham tentang bahayanya Radikal kanan maupun kiri, selain itu Ibu-ibu PKK agar berhati- hati dalam penggunaan medsos karena dalam medsos ada  kemungkinan ada postingan hoax dan tidak menutup kemungkinan digunakan untuk mempropokasi serta adu domba kepada masyarakat yang bisa berdampak  keresahan pada masyarakat.

Harapan dari Danramil sukomoro kepada ibu- ibu PKK harus  ambil haknya dan kwajibannya dalam hal Bela Negara dengan cara kerjakan tugas PKK sesuai profesi masing-masing dengan baik.(BY R.09 )

Upacara Peringatan HUT KORPRI Ke 47 Di Halaman Kecamatan Sukomoro


Magetan,  Kamis 29 Nopember 2018  Telah dilaksanakan kegiatan upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke - 47 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) dan ulang tahun ke 73 PGRI  tahun 2018 bertempat di halaman Kantor Kecamatan Sukomoro Kabupaten Magetan.

Kegiatan upacara dipimpin oleh Camat Sukomoro Irianto, ST, MM dan selaku Komandan Upacara adalah Sdr. Doni verli heriyanto,  dalam pelaksanaannya dihadiri oleh  Jajaran Forkopimka Kec. Sukomoro, Kepala Dinas Instansi terkait di Kec. Sukomoro, Para Kepala Desa / Kelurahan beserta perwakilan 2 orang perangkatnya dan Perwakilan guru se-Kec. Sukomoro.

Dalam amanatnya Camat Sukomoro Irianto, ST, MM mengatakan peringatan HUT KORPRI Ke 47 kali ini mengambil tema  " Korpri melayani, bekerja dan menyatukan bangsa" dengan tema tersebut saya berpesan kepada jajaran korpri untuk memberikan pelayanan birokrasi yang semakin cepat, akurat, murah dan semakin baik. Tinggalkan mentalitas priyayi atau penguasa yang selalu ingin dilayani. jadilah birokrat yang melayani.

Persiapkan diri menuju birokrasi yang dinamis, inovatif dan responsif terhadap perkembangan zaman, terutama dalam menyongsong revolusi industri 4.0. Melaksanakan penataan birokrasi yang lebih, kompeten dan mampu melayani masyarakat dengan lebih cepat lagi. Disamping itu Korpri dapat menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa sesuai sumpah dan janji yang tertuang dlm panca prasetya korpri.  “tegasnya”

Bersamaan itu pula hari ini kita juga memperingati hari PGRI ke 73, kita patut bersyukur bahwa keputusan presiden nomor 78 tahun 1994 telah menetapkan hari lahir PGRI tgl 25 November sebagai hari guru nasional. Pengakuan itu kini semakin diperkuat hari kelahiran PGRI sebagai hari guru nasional telah ditetapkan dalam UU no 14 th 2005 tentang guru dan dosen.

Seiring dengan munculnya revolusi industri  PGRI sebagai organisasi profesi diharapkan mampu menggerakan guru, pendidik dan tenaga kependidikan untuk mengantisipasi tantangan yang berkembang. “imbuhnya”

Harapan Komandan Koramil 0804/09 Sukomoro Kapten Inf Efendi Santoso semoga kegiatan Upacara dalam HUT KORPRI ke 47 dan hari PGRI ke 73 ini menjadi momentum dan penyemangat dalam melayani masyarakat khususnya di wilayah teritorial Kecamatan Sukomoro. (R.09)

Selasa, 27 November 2018

Ujian Seleksi Perangkat Desa Kembangan Berjalan Lancar


Magetan - Babinsa Kembangan Kecamatan Sukomoro Magetan Serda Sapuwan dalam rangka melaksanakan monitoring kegiatan seleksi pengisian jabatan Perangkat Desa Kembangan yang bertempat di Gedung Balai Desa Kembangan Kecamatan Sukomoro, Rabu (28/11/2018).

Hadir pada kegiatan seleksi pengisian Perangkat Desa Kembangan,  BapakBudi Kusmono selaku Panitia dan wakil ibu Ratih,Bapak Iriyanto ST. MM Camat Sukomoro, Kapten inf Efendi Santoso Danramil0804/09 Sukomoro,Akp Jumiran Kapolsek Sukomoro,Bapak Yani Kepala Desa Kembangan , BPD, Panitia Pelaksana dan Panitia Seleksi Perangkat Desa Kembangan.

Seleksi pengisian Perangkat Desa Kembangan tersebut diikuti oleh 36 orang peserta dengan rincian untuk jabatan Seksi Kaur Tata usaha dan jabatan Kasi Kesejahteraan, pada pelaksanaan ujian seleksi untuk jabatan Seksi Kaur Tata Usaha/Umum dan Kasi Kesejahteraan tahapan yaitu ujian komputer.

Pelaksanaan seleksi pengisian perangkat desa Kembangan dimulai dari pukul 08.00 Wib, adapun nilai hasil ujian seleksi di umumkan pada waktu siang hari sekitar pukul 12.00 Wib, dengan demikian ujian komputer  seleksi awal suatu keharusan dan kemampuan yang di miliki oleh para calon  pengisian perangkat desa Kembangan telah selesai dilaksanakan dengan tertib dan lancar.

Komandan Koramil 0804/09 Sukomoro bahwa dengan telah selesainya pelaksanaan ujian komputer seleksi pengisian Perangkat Desa Kembangan semua pihak diharapkan bisa menerima dengan legowo hasil yang sudah diumumkan sehingga sudah tidak ada lagi permasalahan dikemudian hari. (Koramil 0804/09 Sukomoro)